Kamis, 07 Februari 2019

[REVIEW] Face Kit: Catrice Make Up Transformer Drops (Lightening) dan Catrice Banana Powder Light Illusion


Dari sekian banyak produk yang dikasih sama Catrice, aku milih untuk tambahin dua produk di reviewku. Sebelumnya aku udah review Dewy-ful Lipsnya, sekarang aku mau review Makeup Transformer Drops dan Banana Powder Light Illusion-nya. FYI, Transformer Drops ini bukan koleksi autumn terbarunya Catrice. Tapi aku sangat senang sama produk ini, makanya ingin review! 😉

Karena aku ambil foto dua produk ini berbarengan, jadi reviewnya aku barengin juga ya. Tapi, tentunya aku akan kasih keterangan. 

Packaging



Transformer Drops: Kemasannya ringan, isinya cuma 15ml. Bentuknya tube, semacam kemasan salep gitu ya. Aku suka ujung kemasannya, panjang dan lubangnya kecil. Jadi bener-bener bisa kontrol sebanyak apa kita mau pakai produknya. 

Banana Powder: Packagingnya imut, nggak lebar seperti bedak pada umumnya. Kalau baru beli, di dalam lapisan packagingnya itu ada stiker bening untuk nutupin yang bolong-bolongnya. Banana powder ini nggak disertai aplikator, jadi pakai aplikator sendiri aja. Lagipula aku sendiri lebih suka pakai brush daripada sponge. 


Catrice Cosmetics emang nggak pernah menyia-nyiakan space yang ada di packaging produknya. Informasi yang dikasih tentang produknya selalu jelas dan lengkap. Di masing-masing produk sudah ada nama produk, keterangan produk, cara pakai produk, bahan baku, produsen, importir, tanggal kadaluwarsa, dan nggak ketinggalan juga nomor BPOM. Kalau kalian bingung nomor BPOMnya yang mana, cari aja nomor seri panjang yang di depannya ada huruf N 🤣

Tekstur dan Penggunaan Produk



Transformer Drops: Produk ini bisa dicampur ke foundation, BB atau CC cream yang menurut kamu warnanya terlalu gelap untuk kulitmu. Untuk campuran base, aku rasa tekstur transformer drops ini kental menuju cair. Mudah untuk diblend bersama base makeup lain. Warna dari produk ini kalau dideskripsikan mungkin jadi Ivory, ya. Nggak perlu banyak-banyak pakainya, secukupnya aja.

Banana Powder: Bedak tabur yang halus banget. Kalau diperhatiin secara detail, kamu bisa liat itu partikel bedaknya sampai bisa mengisi pori-pori kulit aku saking halusnya. Di packaging sih tulisannya Yellow Matt, tapi warnanya ga bener-bener kuning. Ivory ke kuning, bikin wajah jadi cerah dan keliatan lembut. Beneran illuminating!


Aku punya satu foundation yang sebenernya warnanya nggak gelap-gelap banget. Tapi aku sebel sama oksidasinya, kalau udah beberapa jam pasti jadi makin gelap. Aku coba campurin sedikit Catrice Makeup Transformer Drops Lightening ke foundation aku yang oksidasi parah itu. Setelah dicampur, warna foundationnya terlihat lebih terang tapi masih cocok sama warna kulitku. Memang pakenya sedikit aja, sih.

Performa Produk



Kebetulan aku pakai dua produk itu secara bersamaan. Tapi tetep, aku akan review satu-satu berdasarkan performanya, ya.

Transformer Drops: Di foto sebelah kiri, kalian bisa lihat kalau foundation yang aku campurin pake Catrice Makeup Transformer Drops Lightening, warnanya lebih cerah mulus berseri. Noda bekas jerawat lebih ketutup, dan warna wajah lebih rata aja. Khususnya daerah pipi bawah, sekitar mata, dan dahi. Di sebelahnya, foundation doang baru diapply beberapa menit udah oksidasi aja. Padahal asalnya warnanya rata!

Banana Powder: Gile, cuy. Ini aku nggak ganti pengaturan kamera, kamera aku masih sama sama foto sebelahnya. Tapi, kamera aku suka ganti white balance sendiri untuk nyesuain cahaya. Ternyata, bedaknya bikin wajah keliatan bening di kamera. Karena kalau di dunia nyata sih, nggak se-ekstrim ini bedanya. Ini padahal cahaya ringlight foto kiri dan kanan itu sama, loh. Catrice Banana Powder Light Illusion ini live up to its name, bikin wajah cerah terang seketika.

Daya Tahan



Transformer Drops: Sebelum jelasin daya tahan, aku mau disclaimer dulu. Kayaknya ini foundation oksidasinya jadi lambat banget berkat bedak Catrice Banana Powder Light Illusion-nya 🤯 *mind blown*. Untungnya, masih ada beberapa perubahan yang cukup keliatan. Seperti di foto sebelumnya, yang pakai transformer itu di sebelah kiri wajah.

  • 10:30, baru keluar rumah. Belum satu jam, tapi coba peratiin undereye aku yang sebelah kanan.  Udah jadi gelap, ya. Di sebelah kiri yang pakai transformer drops, alus-alus bae tuh.
  • 16:03, ini cahaya ilahi emang sih matahari sore. Masih keliatan seger meski udah sore. Tapi liat di undereye sebelah kanan, kerutan mulai nampak. Oksidasi sekitar dagu dan bawah pipi mulai keliatan. Yang pakai transformer drops, bekas jerawat mulai muncul. Tapi warna wajah dan tekstur kulit masih rata !!!!!
  • 19:07, wah udah lelah w gabisa senyum wkwk. Coba liat undereye sebelah kanan, udah makin gelap dan kerutannya makin jelas. Oksidasi daerah dagu dan dahi juga makin keliatan. Bekas jerawat udah hampir nongol semua. Yang pakai transformer drop udah oksidasi di bagian dagu, tapi bagian lainnya masih oke!
Banana Powder: What I can say is, I'm impressed. Kalau aku nggak perjelas per-jam pun, kalian bisa lihat sendiri jumlah minyak di wajahku nggak bertambah banyak dari awal. Di jam ke-6 (foto tengah) pun, wajah aku masih Matte. Yang berkilau cuma bagian hidung, itu pun sedikit banget. Seperti yang udah aku bilang sebelumnya juga, Catrice Banana Powder Light Illusion ini berhasil memperlambat oksidasi pada foundation.

Biasanya oksidasinya cepet banget, bikin wajah kusem. Tapi hari itu aku masih bisa bertahan dengan makeupku selama 9 jam tanpa touch up! Di jam ke-9 emang udah agak abu-abu (efek lighting indoor yg minim juga), tapi masih bisa ditoleransi. Gak gatel pengen cepet-cepet hapus gitu. Well, 9 jam gituloh yorobun.

Kesimpulan


Catrice Cosmetics Makeup Transforming Drop (Lightening)
Harga: -+Rp70.000
Bisa dibeli di: Makeupuccino, Guardian, online shop.

Packaging: 5/5. Simpel, fungsional, ringan, infonya lengkap, ga banyak bikin sampah.
Tekstur dan performa: 4.7/5. Mudah diblend, nambahin coverage, dan mencegah oksidasi juga cracking!
Daya tahan: 4/5. Setelah 6 jam, ketahanannya mulai pudar. Termasuk bagus untuk daily base!
Worth the price? YES! Bermanfaat banget untuk bikin base makeup lebih terang dan mencegah oksidasi+cracking.


Catrice Cosmetics Banana Powder Light Illusion
Harga: Rp100.000
Bisa dibeli di: Makeupuccino, Guardian, online shop.

Packaging: 4/5. Ringan dan mudah dibawa kemana-mana. Sayangnya gaada aplikatornya.
Tekstur dan performa: 5/5. Halus, lembut, bikin cerah. Ga ada aroma yang mengganggu juga!
Daya tahan: 4.7/5. Pokoknya ajaib banget ini bedak tabur....
Worth the price? YES! Cocok banget buat kamu yang suka makeup ringan karena ini performanya bagus tapi tetep ringan di wajah.

Thanks for reading!
❤️, Safira Nisa

4 komentar:

  1. Review terniat
    Sampe dicatat jam dan perkembangannya ya Nys.
    Udah kayak penelitian eksperimental buat skripsi hihihi

    Happy graduations, bts!

    P.S.
    Your link has been added to my 2019 active blogger list.
    Keep inspiring yaaa
    :)

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus

Aku jarang balas komentar di sini, kalau mau jawaban yang fast response boleh DM ke Instagramku (atau twitter) di @safiranys ya!

COPYRIGHT © 2017 · SAFIRA NYS | THEME BY RUMAH ES