Oktober adalah bulan peduli kanker payudara internasional, yang biasa ditandai dengan pita pink. Selain dengan memakai pita pink untuk menunjukkan kepedulian kita, aksi juga dibutuhkan. Apa yang kita bisa lakukan untuk mencegah para perempuan terkena kanker payudara sebenarnya banyak sekali.
Kalau kamu perempuan, help yourself. Tolonglah dirimu sendiri, cegah penyakit datang dengan menjaga tubuh. Bagaimana cara menjaga tubuh agar terhindar dari kanker payudara?
Saya tidak terkena kanker payudara, hanya ada tumor payudara saja di tubuh saya. Sesuai dengan apa yang saya alami, hal-hal yang sering saya lewatkan adalah kunci utama pencegahan tersebut.
(Klik kalimat di atas untuk info lebih lanjut)
Kalau kamu seorang laki-laki yang punya kakak/adik perempuan, beritahu resiko terkena penyakitnya. Beritahu apa dampaknya. Bantu mereka untuk menjaga diri mereka, ciptakan suasana hidup yang sehat dan bersih.
Hal-hal terkecil adalah yang membawa paling banyak perubahan. Jangan ragu untuk memulai dan berubah. Jangan lagi merasa tabu untuk berdiskusi tentang kesehatan.
![]() |
Ikut event ini juga boleh! |
Caranya, pak Elektro itu menaruh telapak tangan di atas tumor saya, lalu dengan daun sereh yang kering, dia membaca beberapa doa. Daun sereh kering itu ditepuk-tepukkan dari tangannya ke mulutnya. Dan voila! Darah kotor keluar dari mulutnya.
Yang saya rasakan selama di'operasi' tersebut, tumor saya itu kayak yang disedot, kayak ada magnet gitu tangan bapaknya. Dan memang, mengecil. Belum hilang seluruhnya, baru mengecil. Karena dikeluarkannya nggak bisa sekaligus, harus sedikit-sedikit. Bagaimana bapak Elektro melakukannya, saya juga nggak tahu.
Saya nggak akan mencantumkan nama asli dan alamat bapak Elektro ini di sini. Kalau ada yang mau bertanya lebih lanjut, hubungi saya di shaacchan@yahoo.co.id saja.
Kita nggak pernah tau sebesar apa resiko kita dan orang-orang di sekeliling kita terkena penyakit. Kata pepatah itu memang benar, mencegah lebih baik daripada mengobati. Mencegah, kita cukup menjaga kesehatan hari demi hari. Mengobati, kita hanya bisa berdo'a untuk kembali sehat hari demi hari.
Jadi, jaga kesehatan, ya! ❤
Semoga lekas pulih ya fir...({})
BalasHapusMmm memang sebaiknya mengetahui keadaan tubuh kita sedini mungkin y
Makasih kak ^^
HapusIya, sebaiknya memang selalu aware. Jangan berfikir negatif sih cuma harus waspada aja XD
Aku belum ngerti bener cara praktek SADARI nih :( Gak paham benjolan yang mencurigakan itu kek gimana. Kalo ada sesuatu gitu aku nganggep otot sih, soalnya pas disentuh gak sakit. :3
BalasHapusYang mencurigakan itu kalau terpegang rasanya padat banget kayak bola dan kadang sakitnya lebih dari yang lain kalau mau haid XD
HapusBeda-beda sih jenisnya, ada juga yang cair. Kalau yang cair mah ya jelas ga padat sih '-')
Kesehatan emang harus selalu di jaga. Semoga cepet sembuh ya, Fir..
BalasHapusSemoga kita selalu sehat.. :)
Aaamiin. Terimakasih kak :)
Hapusmenjaga kesehatan itu sangat penting sekali ya mbak, salam sehat
BalasHapusSetuju deh lebih baik mencegah dari pada mengobati, kalau mengobati itu rasanya nggak enak banget. Mending kalau jenis penyakitnya ringan, lah kalau jenis penyakitnya susah di cari obatnya kan kasihan ya sama tubuhnya :')
BalasHapusBtw, moga tumor kamu cepet ilang dan sembuh total ya *peluk safira*
Iya bener banget mbak Wida :D
HapusMakasiiiiiiiiiih huhu. *peluk virtual*
semoga para penderita cepat diberi kesembuhan. Yuk mulai dari sekarang jaga kesehatan :))
BalasHapusAamin! :)
HapusSemoga para wanita di Indonesia dan khususnya wanita penting yang ada di hidup gue terhindar dari penyakit yang satu ini! Amin...
BalasHapusuhm teringat sodara aku yg baru meninggal krn kanker payudara stadium 4,,
BalasHapussejak saat itu makin aware terutama ama makanan, krn tanpa dipungkiri emg makanan yg gak sehat juga jadi salah satu sumber penyakit..
Btw, Semoga cepat sembuh ya.. amiiinn....
Iya, kamu adalah apa yang kamu makan itu beneran ya, bukan wise word doang XD
Hapus