Selasa, 06 Juli 2021

[REVIEW] Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel & Vitamin C 10% Ferulic Serum

Salah satu brand lokal favoritku, Kleveru, akhirnya mengeluarkan rangkaian skincare lain selain masker, face oil, dan exfoliating serumnya. Di tahun 2021 ini, Kleveru mengeluarkan tiga produk baru: Sea Buckthorn Cleansing Gel, Sea Buckthorn Essence Toner, dan Vitamin C 10% Ferulic Serum. Beruntung banget aku dapat kesempatan untuk coba dua diantaranya: Cleansing Gel dan Vitamin C Serum-nya. 

Sebelum nyoba produknya pun, rasanya aku udah excited duluan. Semua produk Kleveru, dari tahun 2018 pun nggak pernah ada yang gagal bekerja di kulitku. Selalu cocok di kulitku yang kondisinya mudah berubah-ubah ini karena produknya Kleveru ini dibuat dari bahan-bahan organik. Jadi aman di kulit sensitif~ ๐Ÿงก

Sekarang, aku akan bahas Cleansing Gel dan Serumnya satu persatu~

Sea Buckthorn Cleansing Gel 


๐Ÿ’ต Rp77.000 untuk 100 ml (sebelum diskon)

Apakah ini kali pertama kamu mendengar Sea Buckthorn? Jujur, aku pun baru pertama kali mencoba skincare dengan kandungan utama Sea Bukcthorn. Jangan salah sangka, meski namanya 'Sea', tapi Sea Buckthorn ini merupakan salah satu jenis superfruit alias buah yang mengandung banyak manfaat. 

Sea Buckthorn memiliki kandungan Vitamin C alami 15x lebih banyak dibanding jeruk, dilengkapi dengan kandungan Vitamin E dan Omega 7 yang bisa melembapkan kulit dan menjaga kulit dari inflamasi.

Kemasan cleansing gel ini berbentuk tube dengan tutup flip-flop. Ketika mengeluarkan isi produk dari kemasannya, kita bisa kontrol dengan penuh sebanyak apa gel yang mau kita pakai karena di dalam tube-nya ada stopper. Stopper ini berfungsi sebagai 'penjaga' cleansing gel agar nggak keluar secara tidak sengaja jika kemasannya tertekan. 

Kemasan tube-nya cukup besar, karena isinya 100ml. Karena ukurannya yang besar, semua info lengkap tentang cleansing gel-nya bisa kamu lihat langsung di kemasan tube-nya ya. Ada info produk, cara pakai produk, ingredients nomor BPOM, tanggal kadaluwarsa, dan juga info produsen. 

Sesuai dengan namanya, cleansing gel ini teksturnya berbentuk gel. Warnanya oranye-transparan, dengan aroma yang hampir nggak ada. Tapi kalau harus mendeskripsikan aromanya, aroma cleansing gel ini mengingatkan aku sama pelepah jagung kering yang biasa dipakai untuk membungkus wajik. Itu pun aromanya tipis sekali. 

Tekstur gel ini memang lengket ketika dikeluarkan, tapi ketika sudah dilarutkan dengan air, rasanya lembut sekali ke kulit karena nggak ada kandungan SLS/SLES (deterjen) di dalamnya. Cleansing gel ini memanfaatkan kandungan Houttuynia Cordata dan Oat Protein sebagai pembersih natural wajah. 

Biasanya aku hanya larutkan dengan air sampai muncul busa yang agak besar, setelah itu langsung aku aplikasikan ke kulit wajah yang basah. Aku usap sekitar satu menit hingga muncul busa-busa yang lebih kecil. Meski tanpa SLS, aku rasa cleansing gel ini mampu mengangkat minyak, debu, dan kotoran di wajahku.  


Ingredients lengkap: 
Aqua, Potassium cocoyl hydrolyzed oat protein, Glycerin, Cocamidopropyl betaine, Potassium cocoyl glycinate, PEG-120 Methyl Glucose Dioleate, Butylene glycol, Hippophae rhamnoides Extract, Xanthan gum, Houttuynia Cordata Extract, Panthenol, Sodium PCA, Licorice (Glycyrrhiza Glabra) Extract, Chlorphenesin, Allantoin, Disodium EDTA, Capsicum annuum extract, Daucus carota extract.

Setelahnya dibilas wajah langsung terasa lebih segar, bersih, dan lembap. Benar-benar nggak ada rasa kesat atau kering sama sekali, karena ada kandungan Glycerin, Provitamin B5, Butylene Glycol dan Sodium PCA yang bisa menjaga kulit jadi lebih lembap. Selain itu, dengan kandungan pH 5.5, Sea Buckthorn cleansing gel ini bisa menjaga kesehatan skin barrier, loh~

Sejujurnya, aku rasa Sea Buckthorn Cleansing Gel ini bukan cuma membersihkan dan melembapkan, loh. Tapi kulit jadi terasa lebih sehat, bersinar. Kulitku yang sering kedatangan jerawat ini pun terasa lebih tenang. Jerawat aktif pun jadi nggak terasa gatal atau perih.

Kalian bisa lihat sendiri perubahan kulit wajahku sebelum dan sesudah skincare-an pakai kedua produk kleveru ini:


Foto kiri ini diambil sebelum pakai Cleansing Gel dan Serum-nya, sedangkan foto di kanan ini setelahnya. Iya, ini hanya dalam satu kali pemakaian. Jerawat yang ada di dekat hidung pun kelihatan masih ada dan nggak berubah, kan? Tapi keadaan kulit di sekitarnya berubah banget. 

Perubahan ini nggak cuma karena Cleansing Gel-nya, tapi karena Vitamin C 10% Ferulic Serum-nya juga loh~ 

Vitamin C 10% Ferulic Serum



๐Ÿ’ต Rp143.000 untuk 15ml (sebelum diskon) 

Sesuai dengan namanya, key ingredients dari serum ini ada dua: Vitamin C 10% dan Ferulic Acid. Kedua ingredients ini bisa mencerahkan kulit, menyamarkan bekas jerawat, merawat kulit dengan fungsi antioksidannya.  

10% Vitamin C itu kedengarannya sangat tinggi, ya. Tapi nggak perlu khawatir, karena vitamin C yang digunakan dalam serum ini merupakan Ascorbyl Glucoside. Ascorbyl Glucoside adalah turunan vitamin C yang formulasinya lebih stabil untuk dipakai di kulit, jadi aman untuk kulit sensitif sekalipun. Setelah menyerap ke dalam kulit, ingredients ini akan menjadi vitamin C murni.

Sedangkan Ferulic Acid adalah salah satu ingredients premium yang masih jarang ditemukan di skincare lokal. Ferulic Acid ini adalah antioksidan yang bisa mengurangi tanda penuaan dini seperti garis halus, kerutan dan bintik kecoklatan. Selain itu, bisa juga merawat kulit yang rusak akibat paparan sinar UV.

Karena masih serangkaian dengan cleansing gel-nya, serum ini juga mengandung Sea Buckthorn!


Karena isinya hanya 15ml, botolnya kecil dan nggak banyak informasi yang terdapat di botolnya. Kamu bisa mendapatkan info lengkap tentang produk ini lewat kemasan box-nya seperti di foto atas ya~

Kemasan botol serum ini terbuat dari kaca tebal berwarna putih, sama sekali nggak transparan. Botol yang nggak transparan memang direkomendasikan untuk produk yang mengandung vitamin C agar nggak mudah oksidasi. Seperti serum pada umumnya, tutupnya sekaligus berfungsi sebagai pipet untuk mengambil produk. 


Ingredients lengkap: 
Aqua, Ascorbyl Glucoside, Pentylene Glycol, Tromethamine, Ethoxydiglycol, Phenoxyethanol, Ferulic Acid, Hippophae Rhamnoides Extract (Sea Buckthorn), Disodium EDTA, Hydroxyethylcellulose, Sodium Nitrate, Glyoxal, Butylene Glycol.

Serum ini warnanya kuning keemasan transparan seperti face oil, tapi teksturnya cair seperti air. Karena memang, serum ini adalah serum water-based yang didesain agar cepat meresap ke kulit lalu berfungsi secara maksimal

Ingredients-nya pun simpel, fokus pada kombinasi Ascorbyl Glucoside, Ferulic Acid dan Sea Buckthorn aja! By the way, skincare lokal dengan kombinasi tiga ingredients yang kaya antioksidan ini baru ada di Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Acid, loh~ 

Serum ini pun bebas dari SLS/SLES, alkohol, paraben, parfum, silikon, mineral oil, ataupun pewarna, jadi aman banget dipakai di kulit sensitif acne prone seperti kulitku. 



Ketika dipakai, ada aroma manis seperti buah yang menyegarkan. Padahal produk ini nggak ada tambahan parfum, tapi aku suka dengan aromanya!

Dan seperti yang bisa kalian lihat, teksturnya benar-benar cair. Baru aku teteskan ke wajah, langsung mengalir di permukaan wajah. Ketika diratakan ke permukaan kulit pun rasanya seperti air. Ringan dan tidak lengket. Cocok banget sama kulitku yang suka produk dengan konsistensi yang ringan seperti ini ๐Ÿงก

Hanya butuh waktu sekitar satu menit aja, serum ini sudah meresap sempurna ke kulit. 

Pemakaian Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel & Vitamin C 10% Ferulic Serum di Kulit Sensitif Acne Prone


Setelah dua minggu pakai dua produk Kleveru ini, aku ngerasa kulit aku makin glowing dan cerah. Cerahnya jadi cerah merona gitu, seperti warna jidat dan hidung yang terlihat lebih cerah daripada sebelumnya. Meski jerawat masih datang karena faktor yang macam-macam, jerawatnya nggak bikin kulit jadi gatal atau kemerahan parah seperti biasanya. 

Kalau kalian perhatikan panah warna oranye, kalian bisa lihat bekas-bekas jerawatku udah memudar. Untuk bekas jerawat yang kemerahan (PIE), bahkan terlihat hampir nggak berbekas sama sekali. Sedangkan bekas jerawat yang kehitaman (PIH) seperti di daerah dahi, itu udah jauh berkurang pigmentasinya

Sedangkan untuk daerah hidung yang aku beri tanda panah, kalian bisa lihat produksi minyaknya berkurang berkat kelembapan kulit yang meningkat. Karena cleansing gel-nya menjaga kelembapan kulit, kulit nggak perlu memproduksi minyak berlebih untuk menyeimbangkan kondisi kulit. Fun fact, salah satu alasan kulit bisa jadi berminyak banget adalah karena kulitnya dehidrasi ๐Ÿ˜ข


Namanya juga sahabat acne-prone, jerawat datang silih berganti. Di foto sebelah kanan memang lagi banyak jerawat di daerah bibir-dagu karena memang waktunya PMS juga dan kebanyakan konsumsi gula. Dua hal yang nggak bisa dikendalikan skincare, hanya bisa dibantu saja ๐Ÿ˜ฌ

Mari lebih fokus ke panah berwarna hijau dan pink. Kalau kalian lihat panah warna hijau, di bulan Juni itu ada jerawat dengan ukuran sedang. Ajaib banget, di bulan Juli itu jerawatnya hilang tanpa bekas. Thanks to fungsi mencerahkan dari Sea Buckthorn Cleansing Gel dan juga Vitamin C 10% Ferulic Serum ๐Ÿงก

Sedangkan di panah yang warna pink, kalian bisa lihat aku punya beberapa titik kecoklatan. Titik kecoklatan itu salah satu penuaan dini yang disebabkan oleh paparan sinar UV. Setelah dua minggu pemakaian, kelihatananya titik-titik coklat itu mulai memudar, warnanya nggak se-pekat sebelumnya. Ini adalah salah satu manfaat dari Ferulic Acid~ 


Sejauh ini, aku udah punya tiga dari empat Kleveru Brightening Recipe: Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel, Kleveru Rose & Sea Buckthorn Pink Mask, dan Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum. Ketiga produk ini semuanya cocok untuk kulitku yang sensitif, membantu mengatasi jerawat, menjaga kelembapan kulit, mencerahkan kulit sekaligus memudarkan bekas jerawat. Aku jadi tergoda untuk melengkapi rangkaiannya dengan Sea Buckthorn Essence Toner juga, nih~ 

Kalau kamu, sudah coba berapa produk Kleveru sejauh ini, dan mana yang jadi favoritmu? 
Thanks for reading, 
๐Ÿงก Safira Nisa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Aku jarang balas komentar di sini, kalau mau jawaban yang fast response boleh DM ke Instagramku (atau twitter) di @safiranys ya!

COPYRIGHT © 2017 · SAFIRA NYS | THEME BY RUMAH ES